Suka Duka Babinsa Koramil 1403-02 Suli Dalam Pengamanan Pemilu Di Desa Poringan

Spread the love

INFONAWACITA.or.id LUWU Anggota TNI-AD dari Koramil 1403-02 Suli melaksanakan tugas Pengamanan Pemilu tahun 2024 di Desa Poringan Kecamatan Suli Barat.Sabtu 17 Februari 2024

 

Serda TNI-AD Sahrir dalam melaksanakan tugas sebagai abdi Negara dengan penuh rasa tanggung jawab.

 

Desa Poringan merupakan salah satu Desa yang paling di ujung kecamatan Suli Barat terletak di perbatasan Kecamatan Latimojong di Kabupaten Luwu,dimana luas wilayah Desa Poringan 91,65 km dengan jumlah penduduk 1.445 jiwa dan jumlah KK 372

Saat di wawancarai Serda TNI-AD Sahrir awak media menceritakan suka duka dalam proses pengawalan dan pengamanan Pemilu Tahun 2024 di wilayah Teritorialnya,betapa sulit medan yang harus di laluinya.Tuturnya

 

Dalam pendistribusian surat suara Pemilu didampingi oleh beberapa petugas yaitu PPK,PPS,Panwascam Suli Barat,Pemerintah Desa,dan TNI-AD Polri yang bertugas di wilayah masing-masing

 

Lanjut” Sahrir cerita bahwa tugas kami sebagai anggota TNI merupakan tugas dimana kita harus siap dimanapun kami bertugas ,apalagi dalam pesta demokrasi saat ini.” Ungkapnya ke media Infonawacita.or.id

Di Desa Poringan terbagi enam Dusun yang mana dusun yang paling jauh dan dekat dengan Kecamatan Latimojong adalah Dusun Malappa yang mana akses jalan begitu ekstrim yang harus di tempuh dan akses komunikasi berupa jaringan internet sangat terbatas,sehingga untuk melaporkan hasil perkembangan saya harus turut ke Dusun Bukit Harapan menggunakan akses internet di Kantor Desa Poringan yang ada akses komunikasinya seperti Internet.Tegas Sahrir

 

Diungkap pula oleh Babinsa Koramil 1403-02 Suli bersama dua personil dari Kepolisian ,jika harus memantau perkembangan ke dusun Salusure ,yangmana jaraknya harus kembali turun dengan kondisi jalanan yang cukup terjal dan licin karena jalanan berlumpur karena faktor cuaca yang tidak pernah berhenti hujan.

 

Harus melewati Desa Kaili untuk mencapai Dusun Salusure Desa Poringan guna memantau perkembangan Pemilu 2024 di TPS yang ada di dusun Salusure.Ujarnya

 

Saat di hubungi awak media Infonawacita.or.id Camat Suli Barat Samsuddin mengatakan wilayah Desa Poringan merupakan Pemerintah Desa yang cukup jauh jika dibandingkan dengan desa-desa lain,yang mana lokasi Desa Poringan cukup Ekstrim dan menantang untuk dilalui jalannya.Ungkap Camat Suli Barat

 

Lanjut” bahwa situasi di Desa Poringan dalam proses Pemilu kali ini cukup aman dan kondusif,cuma kata Camat Suli Barat jika dalam pemilihan umum berharap kedepan, saya (Samsuddin,Red)bisa ditambahkan personil pengamanan baik itu dari TNI atau kepolisian.Tandasnya

 

Sebagai Anggota TNI-AD yang bertugas di Koramil 1403-02 Suli, Serda Sahrir mempunyai kisah cerita tersendiri selama menjalankan pengabdiannya di Tanah Luwu,selama tiga hari dua malam harus menjaga agar pelaksanaan Pemilu aman dan terkendali.(Okto)