CIANJUR – Ratusan koper milik calon jemaah haji asal Kabupaten Cianjur yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) JKS 25 telah diberangkatkan menuju Embarkasi Haji Bekasi pada Senin (12/5/2025) pagi.
Proses pengiriman koper-koper yang berisi perlengkapan ibadah dan kebutuhan pribadi para calon jemaah haji kloter 25 ini dilakukan menggunakan sejumlah kendaraan truk.
Langkah ini merupakan bagian dari tahapan persiapan akhir sebelum para jemaah bertolak ke Tanah Suci.
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kemenag Cianjur, Rian Fauzi, kembali menjelaskan rangkaian jadwal keberangkatan calon jemaah haji Kabupaten Cianjur untuk tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, khususnya bagi kloter JKS 25.
“Sesuai jadwal, para calon jemaah haji mulai memasuki Asrama Haji Cianjur pada Senin malam, 12 Mei 2025, pukul 23.30 WIB. Pelepasan resmi oleh Bupati Cianjur dijadwalkan pada Selasa dini hari, 13 Mei 2025, pukul 01.30 WIB,” ujarnya.
Setelah prosesi pelepasan, para jemaah akan melanjutkan perjalanan dan diperkirakan tiba serta masuk ke Asrama Haji Bekasi pada Selasa pagi, 13 Mei 2025, pukul 06.30 WIB.
Antusiasme dan semangat tampak jelas dari para calon jemaah haji dalam mengikuti setiap tahapan persiapan keberangkatan.
“Keberadaan mereka di Asrama Haji Cianjur menjadi penanda dimulainya perjalanan spiritual yang telah lama dinantikan,” paparnya.
Pelepasan resmi oleh Bupati Cianjur diharapkan dapat memberikan motivasi dan kelancaran bagi seluruh calon jemaah haji asal Cianjur dalam menjalankan ibadah haji di Tanah Suci. (dkh/rik)