Pererat Silaturahmi Pasca Idul Fitri 1446 H, Pemdes Karangharja Gelar Syahriahan

Spread the love


CIANJUR
– Pemerintah Desa (Pemdes) Karangharja, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur, menggelar acara Syahriahan

yang penuh keakraban sebagai bentuk silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan setelah perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.

Acara yang berlangsung pada Rabu, 09 April 2025, di Aula GOR Desa Karangharja, dihadiri oleh lebih dari 150 peserta yang terdiri dari seluruh perangkat desa,

anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, perwakilan dari berbagai unsur warga setempat, serta tamu undangan lainnya.

Kepala Desa Karangharja, Imas Masropah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Syahriahan ini merupakan hal yang sangat penting untuk memperkuat hubungan harmonis antar warga dan perangkat desa.

“Syahriahan ini adalah momentum yang sangat tepat untuk saling memaafkan, mempererat tali silaturahmi, dan membangun kebersamaan setelah kita merayakan Idul Fitri. Mari kita jadikan momen ini sebagai awal yang baik untuk meningkatkan kerjasama dan gotong royong dalam membangun Desa Karangharja,” ujarnya dengan penuh semangat.

Imas juga menyampaikan harapan agar semangat kebersamaan ini terus terjaga dan semakin memperkuat persatuan warga Desa Karangharja.

Bahu-Bahu Membahu Dalam Menghadapi Tangtangan.!

Imas juga menekankan pentingnya peran aktif seluruh warga dalam pembangunan desa, serta mengajak untuk saling bahu-membahu dalam menghadapi berbagai tantangan.

Kegiatan Syahriahan ini berjalan dengan lancar dan penuh antusiasme dari seluruh peserta.

Diharapkan, kegiatan ini dapat memperkuat rasa persaudaraan dan kebersamaan di Desa Karangharja. (dkh/Rik)