PCNU Cianjur Imbau Masyarakat BerDo’a Ditengah Musibah Gempa Bumi

Spread the love

CIANJUR – Pengurus PCNU Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mengimbau masyarakat Cianjur untuk selalu berdo’a ditengah musibah gempa bumi yang terjadi saat ini.

Hal itu dikatakan Ketua Satgas Penanganan Bencana Alam PCNU Cianjur Jamiludin saat menggelar jumpa pers di kantor PCNU Cianjur di jalan Perintis Kemerdekaan Desa Sirnagalih Kecamatan Cilaku, Minggu, (27/11/2022).

Menurutnya, do’a-do’a dapat membantu dalam pemulihan psikis para korban terdampak bencana.

Jamiludin mengatakan, para jajaran NU selalu menggelar do’a bersama disetiap posko pengungsian.

“Untuk dampak psikis, kita bersama kyai-kyai NU dan pengurus NU disamping kita berkunjung kita juga melakukan tahlilan bersama,” katanya.

Selain itu, Pengurus PCNU Cianjur juga telah mendirikan 5 posko di 5 daerah yang paling merasakan dampak gempa dan telah menyalurkan ribuan paket sembako.

PCNU pun telah mendirikan 2 dapur umum untuk kebutuhan makan masyarakat.

“Pertama di Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur Kota dan yang kedua di Desa Ciwalen, Kecamatan Warungkondang,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Kabupaten Cianjur Kiyai Deden Usman Ridwan mengatakan, dengan gerakan donasi kepada masyarakat terdampak merupakan bentuk kepedulian PCNU.

“Kami telah berupaya bagaimana NU dapat hadir di Tengah – tengah masyarakat,” Pungkasnya. (rls/Denni Krisman)