Fatayat NU Cianjur Gelar Program Nyantri Keren

Spread the love

CIANJUR – Pimpinan Cabang Fatayat NU kabupaten Cianjur, Jabar, menggelar kegiatan Program nyantri Keren bertempat diaula gedung An – Nahdloh PCNU kabupaten Cianjur. Senin (15/02/2021).

Acara yang dibuka secara resmi oleh Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Cianjur, KH. M. Choirul Anam MZD, juga dihadiri Sekretaris PCNU Cianjur KH. Aden Ali Abdullah, Wakil ketua PC Muslimat NU Cianjur Hj.N.Rina Mardiah,

Koordinator Daerah fordaf jabar Khoerunnisa Al-Ghozali dan ketua Fordaf Fatayat NU Cianjur Tutur Siti Novi Nafisah dengan jumlah 16 orang peserta daiyah dari berbagai ponpes di cianjur.

Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Cianjur, KH. M. Choirul Anam MZD
dalam sambutannya menjelaskan bahwa program ini sangat baik terutama jika disinergitaskan dengan Lembaga dan Banom yang lain di lingkungan PCNU Cianjur salah satunya untuk meningkatkan dakwah sehingga disinergitaskan dengan Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) kabupaten Cianjur.

Ketua Fordaf Fatayat NU cianjur Tutur Siti Novi Nafisah mengatakan Program Nyantri Keren ini merupakan Program dari Pimpinan Wilayah Fordaf (Forum Daiyah) Fatayat Jabar, yang pelaksanaannya dilaksanakan oleh PC Fatayat NU setiap kabupaten yang ada di Jabar.

Nyantri Keren ini merupakan program yang berfokus pada pelatihan Daiyah Daiyah muda, dengan materi yang dapat menunjang para penceramah untuk berdakwah baik di tengah masyarakat secara langsung atau pun di ranah digital.

Tujuannya ialah diharapkan dengan adanya program ini, para Daiyah muda dapat memberikan kontribusi yang nyata dengan berdakwah baik di tengah masyarakat atau di ranah digital, terutama dalam membentengi faham ahlus sunnah wal jamaah dan menyebarkan islam yg rahmatan lil alamin.

Ketua Fatayat NU Cianjur Rina Fakhri mengatakan Forum daiyah Fatayat (Fordaf) NU diwujudkan dalam program dakwah daring diantaranya Ngaderes Kitab Kuning (Dering), Kajian Fikih Wanita (Kita), Tausyiah Lima Menit (Ta’lim), Semaan Al Quran (Saman), dan Ilmu Qiro’atul qur’an (Iqro).. (rls/Denni Krisman)